![]() |
Di bawah kaki langit, kami berada |
![]() |
Sekeping surga di bumi |
Sebuah padang rumput hijau nan luas menyambut kami. Hijau segar berbukit-bukit dan dikelilingi hutan dan pegunungan. Sejauh mata memandang, indahnya masyaallah. Di tengah hamparan bukit-bukit rumput tersebut mengalirlah sebuah sungai kecil dengan air yang sangat jernih, inilah lokasi sumber air di kawasan ini.
Inikah salah satu kepingan surga di muka bumi? Masya Allah.
Moment terindah terjadi ketika pagi menyapa.
Kabut putih tebal dari pegunungan mulai turun membasahi rerumputan. Cantik. Matahari dari timur beranjak naik di antara pegunungan, cahaya nya memantul di rerumputan yang mampu meningkatkan saturasi warna hijau yang luar biasa indahnya.
![]() |
Kabut putih menyelimuti |
Bahkan kalimat-kalimat di atas masih belum mampu menggambarkan keadaan sesungguhnya. Namun, keindahan surga dunia ini memang tidak bisa dinikmati oleh setiap orang. Biarkan ia tetap terjaga dari tangan-tangan jahil manusia dan dan biarkan ia tetap indah seperti mulanya.
Jika ditanya, apakah saya ingin kembali suatu hari nanti.
Saya akan dengan mantap menjawab "Tidak"
Bukan, bukan karena kapok dengan perjalanannya.
Untuk sebuah alasan, cukup satu kali saya berada di sana, biarkan memori yang menyimpan dan mengingat setiap rasa.
Foto :
Dokumentasi pribadi
Jika ditanya, apakah saya ingin kembali suatu hari nanti.
Saya akan dengan mantap menjawab "Tidak"
Bukan, bukan karena kapok dengan perjalanannya.
Untuk sebuah alasan, cukup satu kali saya berada di sana, biarkan memori yang menyimpan dan mengingat setiap rasa.
Foto :
Dokumentasi pribadi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar